Acara pernikahan sudah pasti membutuhkan biaya yang cukup besar. Setidaknya anda perlu lebih berhemat untuk bisa menggelar acara pernikahan yang anda inginkan. Meskipun lebih berhemat namun acara resepsi pun masih terkesan romantis dan juga meriah. Apalagi biaya pernikahan sekarang ini tidaklah murah lagi. Di kota besar seperti halnya Jakarta, anda perlu menyiapkan sejumlah biaya pernikahan sekitar Rp 50 juta dengan jumlah undangan sekitar 300 undangan.
Biasanya mereka yang melangsungkan acara pernikahan mengandalkan dua hal untuk mencukupi segala kebutuhannya yakni meminta bantuan kepada orang tuanya atau bahkan mengajukan pinjaman uang keperluan nikah ke bank. Apapun pilihannya, tentu saja tergantung pada keputusan anda sendiri. Yang pasti acara resepsi pernikahan memang membutuhkan biaya yang cukup besar hanya untuk waktu tiga atau empat jam saja selama acara berlangsung.
Hari pernikahan memang menjadi suatu moment yang paling membahagiakan untuk mereka pasangan calon suami istri. Jadi anda pun pasti menginginkan acara pernikahan yang istimewa bahkan tak akan terlupakan seumur hidup anda. Jika masih ada ruang untuk berhemat mengapa kita tidak menerapkannya. Jika anda masih merasa bingung dengan cara menghemat biaya pernikahan. Inilah berbagai macam hal yang perlu anda terapkan untuk menghemat biaya pernikahan, di antaranya:
Batasi jumlah tamu yang di undang
Memang suatu hal yang penting bagi anda untuk mengundang seluruh keluarga atau bahkan teman baik yang sudah anda kenal. Namun semuanya ini bisa berpengaruh pada biaya pernikahan anda nanti. Semakin banyak tamu yang akan anda undang maka semakin besar pula biaya catering yang harus anda persiapkan. Jadi alangkah baiknya anda membatasi jumlah tamu yang bakalan anda undang.
Kelola vendor pernikahan
Ada berbagai vendor pernikahan yang bisa anda hemat guna mengurangi biaya pernikahan yakni pembuatan undangan, fotografer, catering bahkan juga event organizer. Setidaknya saat anda sedang mencari sebuah vendor pernikahan, beritahu mereka bahwa anda hanya membutuhkan jasa catering untuk 200 orang tamu undangan atau bahkan lebih. Ketika anda sudah dapatkan penawaran harga maka anda bisa memberitahukan bahwa pesanan itu untuk acara pernikahan.
Iklankan venor anda saat resepsi agar mendapatkan diskon
Semua orang pastinya akan merasa tergiur sekali dengan yang namanya diskon. Sehingga anda menyelingi acara pernikahan anda dengan iklan jasa vendor yang sudah anda gunakan. Sehingga potongan harga pun bisa anda dapatkan.
Mencari sebuah vendor catering
Biasanya biaya makanan untuk sebuah acara pernikahan memang membutuhkan porsi yang besar. Setidaknya anda bisa menghemat biaya namun jangan sampai membuat tamu merasa kecewa dengan hidangan anda. Bagaimanapun juga rasa makanan menjadi hal utama yang perlu anda perhatikan. Jangan sampai anda hanya terpaku dengan harga yang lebih murah.
Itulah tadi berbagai macam tips paling penting bagi anda yang ingin menghemat biaya pernikahan. Sebisa mungkin pertimbangkan segala hal sebelum melangkah. Meskipun moment ini menjadi moment yang paling membahagiakan, jangan sampai anda terlalu boros mengeluarkan budget untuk hari pernikahan anda.
Lebih baik lebih berhemat dalam segala macam hal. Sehingga pinjaman dana yang anda keluarkan pun tidak terlalu besar dan bisa digunakan untuk kepentingan yang lainnya. Biaya pernikahan memnag terbilang besar tak hanya jutaan namun puluhan juta. Namun kini anda bisa lebih berhemat dari berbagai aspek yang ada.
EmoticonEmoticon